Pertanyaan tentang “Setiap penggunaan formula untuk fungsi dalam Ms. Excel harus diawali dengan mengetikkan karakter” biasanya ditanyakan untuk siswa SMA. Jika ingin tahu jawabannya secara jelas, maka ikuti artikel ini:
Soal
Pada bagian pertama ini akan diinformasikan dulu pertanyaan tentang materi TI khususnya penggunaan Ms. Excel. Soal ini berbentuk pilihan ganda sehingga jawabannya bisa dipilih dengan mudah. Berikut struktur soalnya:
Setiap penggunaan formula untuk fungsi dalam Ms. Excel harus diawali dengan mengetikkan karakter?
- =.
- *.
- For.
- +.
- -.
Jawaban
Meski soal di atas berbentuk pilihan ganda dengan beberapa opsi jawaban, namun proses penentuannya tidak akan mudah. Hal ini dikarenakan karakter pada opsi A sampai E sama-sama dipakai dalam Ms. Excel.
Namun jika pertanyaannya adalah awalan semua formula, maka jawaban yang paling sesuai ada di opsi A (=). Selain karakter = (sama dengan) tidak akan yang bisa menjalankan fungsinya. Jadi opsi lain termasuk jawaban yang salah.
Penjelasan
Untuk menyelesaikan suatu rumus pada Mz. Excel, maka karakter = (sama dengan) akan selalu dipakai. Tanpa karakter ini, maka proses penyelesaian fungsi tidak akan bisa dilakukan. Selain karakter = (sama dengan) tidak akan ada yang bisa menggantikan.
Pada Ms. Excel sendiri ada beberapa pengelompokan formula atau rumus. Setiap kelompok pasti memiliki jenis karakter tersendiri dengan fungsinya masing-masing. Untuk mengetahuinya, lihat susunan berikut ini:
1. Fungsi Aritmatika
Fungsi pertama yang dipakai pada Ms Excel adalah fungsi aritmatika. Jenis fungsi yang satu ini dipakai untuk melakukan berbagai perhitungan dengan karakter tertentu. Ada lima karakter yang akan dipakai dan berikut daftarnya:
- Karakter (+): untuk melakukan penjumlahan.
- Karakter (-): untuk melakukan pengurangan.
- Jenis karakter (*): untuk melakukan perkalian.
- Karakter (/): untuk melakukan pembagian.
- Karakter (^): untuk melakukan pemangkatan.
2. Fungsi Statistik
Kemudian untuk fungsi yang kedua adalah fungsi statistik. Penggunaan fungsi ini biasanya untuk perhitungan yang jauh lebih kompleks. Jika penasaran apa saja rumus yang akan dipakai, maka lihat penjelasan ini:
- SUM: dipakai untuk menjumlahkan keseluruhan data secara total.
- COUNT: dipakai untuk menjumlahkan data yang didalamnya memuat angka.
- AVERAGE: dipakai untuk menentukan nilai rata-rata dari seluruh data yang dihitung.
- MAX: dipakai untuk mencari nilai yang paling besar.
- MIN: dipakai untuk mencari nilai yang paling kecil.
3. Fungsi Logika
Fungsi terakhir yang dipakai dalam Ms. Excel adalah fungsi logika. Rumus yang dipakai adalah IF. Kegunaan dari IF sendiri adalah untuk pernyataan logika yang ada dalam suatu perhitungan dalam Ms. Excel.
Daftar penjelasan di atas bisa langsung dijadikan bahan belajar. Pastikan untuk memahami penjelasannya secara menyeluruh dan jangan hanya jawabannya saja. Hal ini penting agar materinya bisa masuk ke otak dengan mudah.